Showing posts with label kesehatan hilangkan plak gigi plak gigi. Show all posts

Risih dengan Plak Gigi? Lakukan 5 Cara Alami Ini

Ada ngga sih orang yang ngga punya plak gigi? Jawabannya ngga ada. Semua orang pasti punya plak gigi. Sekalipun kita sangat menjaga kesehatan gigi setiap hari, bakteri tetap ada di mulut kita. 

Bakteri itu bercampur dengan protein dan berbagai sisa makanan. Campuran tersebut membentuk lapisan lengket yang disebut plak gigi. Plak gigi melapisi gigi kita, berada di bawah garis gusi, tambalan gigi, dan lidah.


cara hilangkan plak gigi
freepik.com

Apakah Plak Gigi Berbahaya?

Plak gigi mengandung bakteri yang dapat merusak enamel gigi dan menyebabkan gigi berlubang. Jadi, jangan anggap remeh plak gigi ya..

Selain itu, penumpukan sisa makanan dan bakteri bisa menimbulkan bau mulut (halitosis) dan gangguan pada gusi. Plak yang menumpuk dan menjadi karang gigi dapat menyebabkan peradangan pada gusi atau gingivitis. Radang gusi ditandai dengan gejala, berupa:

  • Pembengkakan gusi.
  • Warna gusi berubah menjadi lebih merah.
  • Gusi berdarah, terutama saat menyikat gigi.

Gingivitis atau radang gusi ini dapat berkembang menjadi kondisi yang lebih parah lagi, yaitu kerusakan sampai ke tulang yang disebut periodontitis.

Cara Menghilangkan Plak Gigi

Agar terhindar dari kerusakan gigi yang bikin kita ngga nyaman sekaligus ngga pede, kita bisa membersihkan plak secara teratur. Sebenarnya plak gigi adalah masalah biasa yang bisa dibersihkan.

Sayangnya, ada juga nih yang sudah rajin bersihkan gigi, tapi plaknya ngga mau pergi. Lama-lama plak gigi itu akan mengeras menjadi karang gigi. Nah, coba cek, apakah kalian punya karang gigi?

5 Cara Alami Hilangkan Plak Gigi

1. Sikat gigi teratur

Ini wajib banget dan sangat mendasar. Sikat gigi teratur sehari dua kali. Gunakan sikat dengan bulu lembut yang cukup kecil untuk dimasukkan ke dalam mulut. Pastikan sikat gigi yang kita gunakan bisa menjangkau bagian belakang gigi dan di geraham belakang.

2. Gunakan pasta gigi berfluoride

Fluoride akan membantu perbaikan kerusakan enamel. Beberapa produk mengandung triclosan. Ia kabarnya ampuh melawan bakteri dalam plak.

3. Pakai benang gigi 

Dokter gigi bilang,"floss..floss..." Dental floss atau benang gigi adalah satu-satunya cara menghilangkan plak gigi dan mencegah munculnya karang gigi. Jadi, masukkan benang gigi ke dalam daftar belanjannmu mulai sekarang ya ;)

4. Rutin gunakan obat kumur antiseptik

Setelah gosok gigi, gunakan obat kumur antiseptik setiap hari untuk membantu membunuh bakteri penyebab plak.

5.Batasi makanan manis dan bertepung

Ternyata bakteri di mulut kita berkembang biak pada makanan manis dan bertepung. Ketika bakteri bertemu keduanya, bakteri melepaskan asam berbahaya di dalam mulut. Jadi membayangkan suasan perang di dalam mulut. hehe...

Untuk mencegah bakteri bertumbuh kembang tak terkendali dalam mulut, minum banyak air selama dan setelah makan. Setelah itu, sikat gigi yaa..

Faktor lain yang menyebabkan munculnya plak gigi adalah kebiasaan merokok. Berbagai penelitian menyatakan siapa pun yang merokok atau menggunakan produk tembakau lebih berpotensi mempunyai karang gigi.

FYI, sekali karang gigi muncul, hanya dokter gigi yang bisa menghilangkannya karang gigi dari gigi kita. Jadi, kunjungi dokter gigimu setiap 6 bulan sekali untuk menghilangkan plak dan karang gigi.